Seiring dengan semakin berkembangnya teknologi, saat ini sudah banyak aplikasi chatting yang dapat ndiakses lewat smartphone. Bahkan beberapa aplikasi tak hanya dapat digunakan untuk chatting tetapi juga memberikan fitur yang memungkinkan penggunanya mencari jodoh sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Dengan demikian, para jomblowan dan jomblowati dapat lebih mudah saat mencari pasangan. Berikut ini adalah beberapa aplikasi cari jodoh di Android online yang dapat dicoba
Tinder
Aplikasi ini diluncurkan pertama kali pada tahun 2012. Tinder merupakan salah satu aplikasi yang cukup populer digunakan. Dengan aplikasi tersebut pengguna dapat memilih teman kencan sesuai dengan kriteria yang diharapkan. Saat sign up atau pendaftaran, pengguna dapat menggunakan akun Facebook kemudian pengguna dapat memajang foto profil dan memberikan deskripsi singkat mengenai diri pengguna. Aplikasi ini memungkinkan pengguna mengobrol atau chatting dengan pengguna lain bila keduanya sudah match dan saling memilih like. Menurut informasin yang diperoleh, sudah ada 10 juta lebih pasangan yang dijodohkan lewat aplikasi ini
Bee Talk
Ini adalah aplikasi buatan Cina. Sebenarnya aplikasi ini hampir sama dengan Tinder termasuk fitur – fitur yang digunakan. Namun pada aplikasi ini pengguna dapat berteman tanpa harus match. Pengguna dapat menggoyangkan perangkat untuk mendapatkan teman baru.
OkCupid
Saat menggunakan aplikasi ini, pengguna wajib menjawa pertanyaan yang banyak untuk menyaring calon pasangan yang relevan. Aplikasi ini akan memudahkan pengguna dalam mencari teman kencan yang sesuai kriteria.
ConversionConversion EmoticonEmoticon